Kegiatan Peringatan Hari Koperasi Kab. Lampung Tengah yang diselenggarakan di Humas Jaya, Lampung Tengah, 7 Agustus 2024 sebagai salah satu dari runtutan acara kegiatan dalam rangka memperingati Hari Koperasi ke-77 yang telah di ikuti KSPPS BMT Assyafi’iyah Berkah Nasional (BMT ABN). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dekopinda (Dewan Koperasi Daerah) Kabupaten Lampung Tengah.

”Perlu kita ketahui bersama, peran koperasi sangat penting dalam menghadapi ekosistem usaha rakyat dan menghubungkan ke rantai pasok industri nasional. Koperasi menjadi solusi pembiayaan mikro yang banyak diakses rumah tangga di Indonesia termasuk salah satunya di Kabupaten Lampung Tengah.” Ucap Ketua Dekopinda Lam-Teng

Dalam kegiatan tersebut BMT ABN memperoleh penghargaan sebagai Koperasi Syariah Terbaik se Kabupaten Lampung Tengah dan Bapak Supadin sebagai Tokoh Penggerak Koperasi

“Alhamdulillah peringatan Harkopnas pada hari ini sangat luar biasa, tamu undangan juga sangat antusias mengikuti kegiatan ini, disamping itu dengan memperoleh penghargaan sebagai Koperasi Syariah terbaik, kami juga berharap Koperasi semakin maju, ekonomi rakyat bangkit, untuk itu mari kita wujudkan masyarakat yang sukses, jaya dan sejahtera melalui koperasi.” ucap Supadin, ketua BMT ABN yang sebelumnya juga telah mendapatkan penghargaan sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Terbaik Tingkat Nasional dalam acara Hari Koperasi di Jakarta.

Semarak Hari Koperasi ke-77 begitu terasa hingga acara yang diselenggarakan dikabupaten lampung tengah hari ini. Kabupaten Lampung Tengah sebagai salah satu kabupaten unggulan di Provinsi Lampung pada bidang pertanian tentunya sangat membutuhkan peran koperasi yang maksimal, sehingga koperasi dapat memberikan kepastian pembelian produk, akses inovasi teknologi, kemitraan dan permodalan. Untuk itu, koperasi dapat menjadi pilihan utama dalam mengembangkan usaha, agar keterlibatan para generasi muda untuk dapat menjadi pelaku usaha yang dapat memanfaatkan produk–produk lokal yang ada di Kabupaten Lampung Tengah kita tercinta ini. Andriyanto selaku Bendahara BMT ABN juga berharap, semakin banyaknya pelaku usaha mikro kecil dan menengah yang bergabung menjadi anggota koperasi untuk menambah permodalan maka semakin banyak dan semakin cepat UMKM di Kabupaten Lampung Tengah yang naik kelas. Untuk itu semoga momentum peringatan hari koperasi Nasional ke–77  tahun 2024 agar dapat selalu di ingat bahwa koperasi merupakan salah satu penggerak ekonomi rakyat Indonesia.

“Bersama koperasi, kita ciptakan masa depan yang lebih cerah bagi bangsa. Mari jadikan koperasi sebagai pilar penting dalam mewujudkan Indonesia yang maju dan sejahtera. Bukan hanya simpan pinjam dan pembiayaan syariah, tetapi juga sebagai wadah pengembangan usaha dan pemberdayaan masyarakat. Untuk itu mari kita dorong koperasi syariah khususnya BMT ABN menjadi lokomotif ekonomi lokal.” ucapnya.